Bangunan Piasan Pura Desa, Desa Adat Lebih, Kecamatan Gianyar, roboh akibat hujan deras disertai angin kencang pada Sabtu 22 Maret 2025 sekitar pukul 12.30 WITA. Kejadian tersebut mengakibatkan kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp 350 juta.
Peristiwa ini pertama kali diketahui oleh warga bernama Dewa Nyoman Patra (52), Saat itu, warga sedang melintas di depan pura dengan sepeda motor di tengah hujan lebat dan angin kencang. Tiba-tiba, ia mendengar suara keras yang berasal dari bangunan Piasan Pura Desa yang roboh.
Rekomendasi Berita

Kebakaran Ruko Kuliner ACK di Batubulan, Dua Pegawai Alami Luka Bakar
Sabtu, 19 April 2025 pukul 22.59 WITA

Seorang Kakek Meninggal Dunia, Cucu Balita Selamat Usai Tenggelam di Pantai Gumicik Sukawati
Senin, 14 April 2025 pukul 15.01 WITA

Dua Pura di Desa Ketewel Terbakar, Kerugian Capai Tiga Miliar Rupiah
Minggu, 13 April 2025 pukul 21.02 WITA
Bhabinkamtibmas Desa Lebih, Aiptu I Made Sudiarta, bersama Babinsa Desa Lebih, Serka I Wayan Suama, segera menuju lokasi untuk melakukan pengecekan. Mereka juga memberikan pesan kepada warga agar tetap waspada terhadap kondisi cuaca yang tidak menentu.
Kapolsek Gianyar, Kompol I Nyoman Sukadana, mengatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. "Kami langsung menerjunkan personel ke lokasi untuk melakukan pengecekan dan membantu warga. Kami mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap cuaca ekstrem seperti ini," ujar Kompol Sukadana.