Kepolisian Resor (Polres) Gianyar menggelar kegiatan panen jagung di Subak Puseh, Desa Temesi, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar, pada Rabu 16 April 2025 sore. Kegiatan ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan yang diinisiasi Polres Gianyar guna mendukung Asta Cita Presiden Republik Indonesia, khususnya dalam mewujudkan swasembada pangan nasional.


Kepala Desa Temesi, I Ketut Branayoga, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada jajaran Polres Gianyar yang telah memilih wilayahnya sebagai lokasi penanaman jagung.


“Kami sangat mendukung kegiatan ini. Harapan kami ke depan, masyarakat Desa Temesi yang sebagian besar adalah petani dapat terus berpartisipasi dalam program ini sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah,” ujarnya.


Kapolres Gianyar, AKBP Umar, S.I.K., M.H., mengungkapkan rasa syukur atas keberhasilan panen yang kedua kalinya. Ia menyebut, hasil ini merupakan bukti nyata komitmen Polres Gianyar dalam mendukung ketahanan pangan nasional.


“Jagung yang kita tanam bersama beberapa waktu lalu kini telah tumbuh subur dan siap dipanen. Ini adalah bentuk nyata dari dukungan kami terhadap program Asta Cita Presiden, khususnya dalam bidang ketahanan pangan. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas kerja samanya,” kata AKBP Umar.


Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Gianyar, KOMPOL Putu Diah Kurniawandari, S.H., S.I.K., M.H., Ketua Cabang Bhayangkari Gianyar, Ny. Elisa Umar beserta pengurus, Kabagops Polres Gianyar, KOMPOL I Nengah Sudiarta, S.Sos., serta sejumlah pejabat utama Polres Gianyar.


Turut hadir pula Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Kabupaten Gianyar, Kepala Desa Temesi, Pekaseh Subak Puseh, Prajuru Adat Desa Temesi, kelompok tani, serta 50 personel gabungan dari Polres Gianyar dan Polsek Gianyar.